Bernuansa Pink, MAN 1 Kota Palu Ramaikan Jalan Santai Kerukunan
Sumber : WAG |
Bernuansa Pink, MAN 1 Kota Palu Ramaikan Jalan Santai Kerukunan.
Palu - Sejumlah guru dan tenaga kependidikan MAN 1 Kota palu ramaikan kegiatan jalan santai kerukunan yang di inisiasi oleh kantor Kementrian Agama Kota Palu pada hari kamis kemarin (30-12-2021). Menggunakan setelan kaos olahraga berwarna pink, guru dan tenaga kependidikan MAN 1 Kota Palu tampak semangat dan antusias. Kegiatan jalan santai kerukunan ini merupakan rangkaian dari beberapa kegiatan perayaan Hari Amal Bakti (HAB) Kementrian Agama yang ke-76 dengan mengangkat tema “ Transformasi Layanan Umat”.
Kegiatan yang dibuka Kakanwil Kemenag Sulteng, Ulyas Taha, tersebut melibatkan ratusan peserta. Mulai dari Pejabat Eselon III Kanwil Kemenag Sulteng, tokoh-tokoh lintas agama, Keluarga Besar ASN Kemenag Kota Palu, Mitra Kemenag Kota Palu (BSI, Bank Mandiri, Baznas dan KBIH) hingga siswa dari madrasah dan sekolah keagamaan lainnya. Jalan santai di mulai pukul 06.00 Wita dengan start dan finish di Kankemenag Kota Palu.
Setelah jalan santai, salah satu momen yang di tunggu – tunggu dalam acara ini adalah pengundian kupon undian, yang mana panitia telah menyiapkan sejumlah doorprize dan hadiah utama. Yusuf Afc, Ibu Umi dan Ibu Yudi dari MAN 1 Kota Palu beruntung mendapatkan hadiah doorprize yang di undi. Selanjutnya puncak pengundian hadiah utama yang dilakukan oleh KakanKemenag beserta Ketua DWP , Guru MIS Darul Iman berhasil keluar sebagai pemenang dan medapatkan mesin cuci dari BSI.
Selain BSI, beberapa mitra yang turut menjadi sponsor doorprize, diantaranya Bank Mandiri KCP Dewi Sartika, KBIH Babbusalam , Baznas Kota Palu, Depot Air Minum Alfie, dan sejumlah Satker dilingkup Kemenag Kota Palu.
Kegiatan jalan santai kerukunan ini diharapkan akan ada disetiap tahunnya. kegiatan ini banyak memberi manfaat, selain dapat menyehatkan tubuhkegiatan ini juga sebagai sarana untuk mempererat silaturahmi sesama pegawai dilingkup kementrian agama kota palu.
Semangat selalu guru guru man 1 kota palu.
BalasHapusKeren....
BalasHapusDone subscribe ya
trims lur...
Hapustrims ya ...
BalasHapus